Senin, 02 Maret 2015

Fifty Shades Of Grey


Salam Dear Reader Friend,

Saya sangat penasaran dengan film ini, apa yang membuatku penasaran? Ini dikarenakan temanku bercerita bahwa film ini bagus yang berdasarkan dari novel erotic romance terkenal tahun 2011 karya penulis Inggris E.L. James. Teman saya ini menyarankan saya untuk menonton film ini padahal diapun belum menontonnya. Tetapi dia yakin jika film ini bagus karena berdasarkan dari novel.

Dan pada malam ini saya menonton film tersebut, dan kata " WOW " yang keluar dari mulut saya. Menurut saya film ini adalah film percintaan romantis yang dibumbui dengan gairah fisik yang begitu berani. Karakter Anastasia Steele (Dakota Johnson) yang begitu pemalu, polos dan romantis bertemu dengan seorang pengusaha muda Crhistian Grey (Jamie Dornan) yang begitu karasmatik, berwibawa dan sangat mengintimidasi anastasia. Pertemuan awal merupakan pertemuan yang membuat Crhistian penasaran terhadap anastasia. Anastasia memberikan kesan pertama yang tidak bisa dilupakan oleh Crhistian. Anastasia pun tertarik oleh ketampanan dan sikap "gentelmen" Christian.

Disinilah berseminya cinta mereka. Ternyata Christian mempunyai cara tersendiri dalam mencintai seseorang, dan hal ini yang harus dipenuhi oleh Anastasia dan tidak boleh dilanggar, jika permintaanya dipenuhi anastasia akan mendapat imbalan, jika dilanggar akan dihukum. Begitulah peraturan yang diterapkan oleh Crhistian. Hingga Anastasia dibuat penasaran oleh peraturan tersebut, hukuman apakah yang ia dapat jika ia melanggar peraturan.

Ada beberapa adegan di dalam film ini yang membuat saya tertawa dan tertegun, dimana tidak seperti biasanya bahwa cinta disini dianggap sebagai bisnis oleh Christian yang didalamnya ada kontrak dan meeting.

Dikabarkan bahwa film ini tidak akan beredar dibioskop - bioskop di Indonesia, disebabkan oleh beberapa adegan seksual yang ada dalam film ini.

Sebenarnya saya penasaran, apakah Anastasia dapat merubah sifat dan tindakan Christian, atau Anastasia malah setuju dengan semua persyaratan yang diajukan oleh Christian. Sedikit menyebalkan diakhir film, dikarenakan dibuat menggantung adegan dari kedua karakter ini, atau dikarenakan film ini merupakan trilogi dari Fifty Shades. Kita tunggu saja yah film selanjutnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar